Thursday, November 13, 2014

LAPORAN MAGANG MANAJEMEN KOPMA UNY

LAPORAN MAGANG MANAJEMEN KOPMA UNY




Oleh :
Nama          : Nurul Fauzi
NIA             : 1414-12058-01
Bidang        : Pengembangan Sumber Daya Anggota (PSDA)




KOPERASI MAHASISWA UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA
YOGYAKARTA, NOVEMBER 2014

BAB I
PENDAHULUAN
A.      LATAR BELAKANG
Kopma UNY merupakan salah satu koperasi mahasiswa terbesar yang terdapat di Provinsi D.I. Yogyakarta. Divisi usahanyapun cukup banyak, mulai dari toko retail, kafe, sampai usaha simpan pinjam. Dalam pengelolaannya tentulah memerlukan kepengurusan yang terlatih sehingga Koperasi Mahasiswa UNY ini dapat terus berkembang dan tidak kalah saing dengan berbagai kios atau perusahaan yang berada di sekitarnya.
Dalam rangka mencari pengurus-pengurus yang terlatih inilah maka Koperasi Mahasiswa UNY menyelenggarakan kegiatan Magang Manajemen.
B.       TUJUAN
1.    Mencari kader-kader pengurus Kopma UNY.
2.    Mensosialisasikan sistem manajemen Kopma UNY kepada peserta Magang Manajemen.
3.    Memberikan pelatihan  sistem manajemen di Kopma UNY kepada para peserta Magang Manajemen.
C.      RUMUSAN MASALAH
1.    Bagaimanakah kader pengurus Kopma UNY yang diharapkan dapat mengembangkan Kopma UNY?
2.    Bagaimanakah sistem manajemen di Kopma UNY?
3.    Bagaimanakah kepelatihan terhadap calon kader pengurus Kopma UNY?

BAB II
PEMBAHASAN
A.      BIDANG
Seperti yang telah dikatakan di atas, bahwa Kopma UNY merupakan salah satu Koperasi Mahasiswa terbesar di Yogyakarta, tentunya Kopma UNY memiliki berbagai bidang kepengurusan. Berbagai divisi kepengurusan yang dimiliki Kopma UNY tersebut diantaranya :
1.    Bidang PSDA
Bidang PSDA merupakan kepengurusan yang mengelola tentang administrasi keanggotaan sejak anggota masuk sampai dengan anggota keluar. Bidang ini terdiri atas satu Kepala Bidang, dan tiga Asisten Bidang.
2.    Bidang Adminhum
Bidang Adminhum merupakan kepengurusan yang mengelola tentang administrasi dan humas Kopma UNY. Bidang ini terdiri atas satu Kepala Bidang, dan dua Asisten Bidang.
3.    Bidang Keuangan
Bidang Keuangan merupakan kepengurusan yang mengelola tentang Keuangan Kopma UNY, meliputi pendapatan, pengeluaran sampai penyajian laporan keuangan. Bidang ini terdiri atas satu Kepala Bidang, dan dua Asisten Bidang.
4.    Bidang Personalia
Bidang Personalia merupakan kepengurusan yang mengelola tentang Kepegawaian mulai dari perekrutan karyawan, penggajian, sampai pemecatan karyawan. Bidang ini terdiri atas satu Kepala Bidang, dan dua Asisten Bidang.
5.    Bidang Usaha
Bidang usaha merupakan kepengurusan yang mengelola tentang Kegiatan usaha di Kopma UNY mulai dari pencarian supplier, penjalinan kerja sama dengan pihak luar, sampai dengan pembukaan divisi usaha baru. Bidang ini terdiri atas satu Kepala Bidang, dan tiga Asisten Bidang.
B.       PEMBAHASAN
Bidang PSDA (Pengembangan Sumber Daya Anggota) merupakan bidang dalam kepengurusan Kopma UNY yang mengelola bagian keanggotaan. Bidang ini memiliki tiga Asisten Bidang yang membantu kepala bidang dalam melaksanakan tugasnya di kepengurusan Kopma UNY. Diantara asisten bidang tersebut adalah     :
  1. Asisten Administrasi Anggota
Asisten Administrasi Anggota mengelola administrasi keanggotaan Kopma UNY mulai anggota masuk, update poin, pembagian SHU, sampai nanti anggota keluar.
Anggota di Kopma UNY sendiri terbagi atas Anggota Biasa dan Anggota Luar Biasa. Yang dimaksud dengan Anggota Biasa adalah anggota yang berasal dari mahasiswa UNY jenjang S1 dan D3, sementara yang dimaksud dengan Anggota Luar Biasa adalah anggota yang berasal dari masyarakat umum dan mahasiswa program pascasarjana UNY.
Selain pembagian anggota di atas, dalam pengelolaan administrasinya anggota Kopma UNY dapat terbagi menjadi beberapa golongan berdasarkan simpanan wajib yang telah dibayar. Pembagian tersebut adalah menjadi Anggota SW Lebih, Anggota SW Pas, Anggota SW Aman, Anggota Calon Rasionalisasi, dan Anggota Rasionalisasi.
Dalam pengelolaan administrasi keanggotaan mencakup beberapa hal, diantaranya adalah pencatatan data keanggotaan, poin untuk menentukan SHU, pencatatan simpanan pokok dan simpanan wajib. Poin sebagai alat ukur dalam penentuan SHU terdiri dari poin belanja dan poin kegiatan. Poin belanja diperoleh saat anggota berbelanja di semua divisi usaha Kopma UNY serta poin keanggotaan diperoleh jika anggota mengikuti kegiatan yang diselenggarakan oleh Kopma UNY baik itu sebagai peserta maupun sebagai panitia.
Untuk mempermudahkan dalam transaksi, setiap anggota diberi Kartu Tanda Anggota Kopma UNY yang dapat digunakan saat berbelanja agar nominal belanja dapat segera diakumulasikan menjadi poin.
  1. Asisten Pendidikan Anggota
Asisten Pendidikan Anggota mengelola urusan kependidikan anggota. Kependidikan anggota sendiri ada yang berjenjang dan ada yang tidak. Pendidikan anggota yang berjenjang diantaranya adalah Orientasi Anggota, CBT (Coop Basic Training), Dikmenkop (Pedidikan Menengah Perkoprasian), Dikjut (Pendidikan Lanjut). Sementara pendidikan non berjenjang diantaranya adalah Pelatihan Perangkat Sidang dan kepanitiaan.
Dalam pelaksanaanya, pendidikan anggota tentulah memerlukan dana. Dalam memenuhi kebutuhan atas dana tersebut maka Asisten Pendidikan Anggota membuat Surat Perintah Mengeluarkan Uang (MEMO) yang ditandatangani oleh Kepala Bidang PSDA dan oleh Kepala Bidang Keuangan barulah nanti dana tersebut dapat dicairkan dari kasir pusat. Setelah dana tersebut dipergunakan, maka dibuatlah Surat Pertanggungjawaban Mengeluarkan Uang yang tanda tangannya boleh kepala bidang maupun asisten bidang.

  1. Asisten Forum dan Komunitas Anggota
Asisten Forum dan Komunitas Anggota mengelola urusan Forum dan Komunitas Keanggotaan. Forum dan Komunitas keanggotaan ini menampung para anggota yang memiliki minat atau keahlian khusus. Di antara forum keanggotaan yang terdapat di Kopma UNY adalah :
a)      FKA (Forum Kreativitas Anggota)
FKA merupakan forum tempat bagi para anggota untuk menyalurkan kreativitas yang dimiliki untuk menciptakan suatu produk yang dapat dijual.
b)      ETC (Education and Training Center)
ETC adalah forum yang disediakan untuk para anggota yang ingin melatih diri dalam hal berbicara di depan umum.
c)      MPI (Media Publikasi dan Informasi)
MPI adalah forum bagi anggota yang ingin belajar dalam bidang jurnalistik dan kepenulisan.
Selain Forum Keanggotaan di atas, Kopma UNY juga menyediakan komunitas-komunitas bagi anggota yang memiliki hobi tertentu. Di antara komunitas yang dimiliki oleh Kopma UNY adalah :
a)      Kopmapala (Kopma Pecinta Alam)
Kopmapala adalah tempat bagi para anggota yang memiliki kecintaan terhadap alam.
b)      Matic (Kopma Acoustic)
Matic adalah kumpulan bagi anggota yang ingin menyalurkan hobinya dan belajar tentang akustik.

c)      Kopma UNY Sport
Kopma UNY Sport adalah tempat yang menampung para anggota yang memiliki hobi di bidang olah raga.
d)     Kopma Bussiness School
Kopma Bussiness School merupakan tempat bagi para anggota untuk belajar secara langsung dalam pengelolaan usaha.

BAB III
KESIMPULAN DAN SARAN
Dalam pelaksanaannya magang manajemen telah dilakukan dengan cukup baik, para peserta magang yang semula belum tahu apa-apa tentang manajemen Kopma UNY mampu menguasai beberapa hal mengenai manajemen Kopma UNY. Pengetahuan yang beberapa ini disebabkan karena waktu yang digunakan untuk belajar sangat terbatas yaitu hanya selama + 3 minggu. Selain waktu, hal ini juga disebabkan karena masih adanya kerahasiaan terhadap beberapa hal dan para peserta magang dilarang untuk terlalu praktik. Semua hal ini berkaitan dengan kebijakan Kopma UNY yang memang memberikan acuan atau standar tersebut bagi penyelenggaraan magang.
Para peserta magang pun dapat memahaminya karena bagaimanapun para peserta magang masih merupakan orang / keluarga baru di Kopma UNY. Dengan diadakannya kegiatan Magang Manajemen di Kopma UNY ini saya mengucapkan banyak terima kasih karena telah diperkenankan untuk belajar mengenai manajemen Kopma UNY.
Selebihnya, semoga para pengurus dan anggota semakin bersemangat untuk mengembangkan Kopma UNY agar mampu bertahan dan bisa menjadi Koperasi Mahasiswa terbaik di Indonesia.

LAMPIRAN
Biodata

Nama                     : Nurul Fauzi
Jenis Kelamin         : Laki-Laki
Tempat/Tgl. Lahir  : Gunungkidul, 5 Januari 1996
Agama                   : Islam
Status                     : Belum Kawin
Motto Hidup          : Melihat Setiap Hal Dari Berbagai Sisi
Alamat                   : Klapaloro II RT 003 / RW 005, Giripanggung, Tepus, Gunungkidul

PENDIDIKAN
JENJANG
NAMA SEKOLAH
TAHUN LULUS
SD
SD N GUPAKAN I
2008
SMP
SMP N 2 TEPUS
2011
SMK
SMK N 1 WONOSARI (AKUNTANSI)
2014
UNIVERSITAS
FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA
2017 (Insyaallah)

No comments:
Write comments

Tertarik dengan layanan kami?
Dapatkan selalu informasi terbaru !